Saturday 21 August 2010

Manfaatkan Menu Stats di Blogger in Draft Untuk Melihat Perkembangan Statistik Blog

Sebagian besar tool statistik blog digunakan untuk mengetahui perkembangan statistik blog. Mungkin Anda pernah menggunakan Histats, google analytics, dan lainnya. Banyak cara yang dipakai para blogger untuk melihat perkembangan blognya, yang dilihat dari mana saja para pengunjung blog berasal (traffic source), artikel mana yang paling dicari oleh pengunjung (post), terus melihat referring URL dan referring sites pengunjung, dan lain sebagainya. Tapi sekarang, Blogger telah memperkenalkan menu Statistik pada dashboard blog Anda.

Kelebihan menu Bloger in draft sebagai statistik blog:

  1. Ini adalah menu bawaan dari blogger, sehingga hasil yang ditampilkan lebih akurat,
  2. Overview statistik bisa dilihat berdasarkan Overview blog itu sendiri, berdasarkan Post, Traffic Sources (sumber traffic) dan Audience (asal pengunjung),
  3. Lalu, statistik blog juga bisa dilihat menurut Now (hari ini/sekarang), Last Day (kemarin), Last Week (minggu kemarin), Last Month (bulan kemarin) dan All Time (setiap waktu).

Ok, untuk bisa melihat perkembangan statistik blog teman-teman semua melalui Stats Blogger in draft, ikuti langkah-langkah di bawah ini:
  1. Setelah teman-teman semua login ke akun blogspot, teman-teman langsung menuju ke Blogger in draft (draft.blogger.com),
  2. Jika sudah, teman-teman akan di bawa ke dashboard blogger in draft,
  3. Klik pada menu Stats,
  4. Setelah itu teman-teman akan menuju ke halaman baru yang berisi Statistik blog teman-teman semua.
  5. Di sini, teman-teman bisa melihat semua kegiatan/perkembangan blognya, teman-teman tinggal klik menu Overview, Post, Traffic Source dan Audience,
  6. Jangan lupa juga untuk melihat perkembangan blognya berdasarkan waktu: Now, Last Day, Last Week, Last Month dan All Time,
  7. Kelebihan lain dari Stats ini, teman-teman juga bisa melihat Post yang paling banyak di lihat oleh pengunjung (Page View), Referring URLs dan Sites (sumber pengunjung), Search Keywords (keyword yang di pakai pengunjung untuk mencari artikel), Pageviews by Countries, Pageviews by Browsers, Pageviews by Operating Systems,dan lain sebagainya.

Untuk selebihnya saya pikir teman-teman bisa langsung menuju ke TKP, jadi tidak akan saya uraikan satu-satu penjelasannya karena bisa panjang banget artikelnya.

6 comments:

  1. Bagus juga nih, jadi bisa cepat tahu kata kuncinya...

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  3. betul sob dan praktis, blogger memang semakin memanjakan penggunanya. Salam

    ReplyDelete
  4. Cara Membuat Orang Pingsan Dengan Cepat Dan Mudah
    http://www.liquidsex.us/
    Jual obat bius asli langsung pingsan terbaru 2016
    Call/Sms: 081226129800 Pin D02E22C9

    ReplyDelete